SUARAMILENIALKALBAR.COM (KENDAWANGAN) – Sebagai bentuk tanggung jawab moril dan komitmen Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit PT. Bumitama Gunajaya Agro (BGA) dalam rangka upaya ikut membangun dan membantu masyarakat khususnya pengguna jalan, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Perusahaan.
Gunajaya Karya Gemilang (GKG) yang merupakan anak perusahaan PT. BGA perbaiki jalan dengan menutup jalan yang berlubang dengan tanah sejak hari Selasa, 11 Juli 2023 sampai selesai sehingga diharapkan nanti masyarakat pengguna jalan dapat memanfaatkan akses jalan dari Sungai Nanjung sampai Sungai Tengar Kecamatan Matan Hilir Selatan dapat dilalui dengan baik.
Hal tersebut disampaikan Kepala corporate social responsibility (CSR) Region Kendawangan BGA Group, Wawan Setyadi, Ia mengatakan bahwa program kegiatan perbaikan jalan ini berupa penimbunan jalan spot-spot yang berlubang dalam yang merupakan akses utama jalan provinsi yang dilalui warga sepanjang Sungai Nanjung sampai Sungai Tengar Kecamatan Matan Hilir Selatan Kabupaten Ketapang.
“Untuk itu perusahaan PT.BGA melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Perusahaan PT.GKG menerjunkan satu unit eksavator mini dan empat unit dump truk Fuso untuk memuat material tanah timbunan untuk menimbun jalan yang berlubang dan tanah tersebut diambil dalam area perkebunan kami,” ungkap Wawan.
Sementara itu Regional Head (RH) PT.BGA Area Kendawangan, Hasmen Sitinjak menambahkan bahwa PT. BGA juga bukan kali pertama melakukan perbaikan jalan tapi sudah sering dilakukan pihak perusahaannya mesti diakuinya sebatas penimbunan jalan latrit seperti ini.
“Akses jalan Masyarakat dari Sungai Gantang menuju Kelampai Desa Kedondong Kecamatan Kendawangan beberapa waktu lalu bersama perusahaan lain dan Forkopimcam, namun menurutnya sudah banyak yang menerima manfaatnya bagi masyarakat sekitar,” jelas Hansen.
Perbaikan jalan dengan menutup lubang yang dilakukan pihak PT.BGA banyak mendapat apresiasi dari sejumlah warga masyarakat Ketapang.
Apresiasi tersebut disampaikan oleh salah satu Masyarakat atas nama Jalaluddin yang merupakan Ketua BPD Sungai Nanjung saat ditemui dikediamannya, Ia mengatakan sangat apresiasi terhadap program CSR perusahaan PT.BGA yang telah banyak membantu masyarakat dalam upaya ikut memperbaiki jalan yang rusak.
“Sehingga diharapkan pengguna jalan khususnya dari Sungai Nanjung sampai Sungai Tengar dan umumnya dari dan menuju Ketapang berjalan lancar tidak membahayakan pengguna jalan, karena diakuinya kalau diambil dari dana desa rasanya tidak mungkin karena dana desa minim sekali,” ujarnya.
Hal senada disampaikan Hamdan, Driver Travel Jurusan Ketapang-Kendawangan mengatakan bahwa program yang bersumber dari CSR perusahaan PT.BGA dalam ikut perbaikan jalan sangat membantu sekali.
“Terutama kami para Driver Travel sehingga membuat perjalanan kami lancar dan para penumpang pun ikut senang, kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PT. GKG (BGA Group) yang telah hadir ditengah-tengah kita dan telah berbuat untuk masyarakat, sehingga diyakininya dengan adanya perbaikan jalan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar terutama masyarakat sekitar perusahaan perkebunan Kelapa Sawit PT.BGA,” pungkasnya. (tim liputan).
Editor : Wulan