HARIAN KALBAR (SAMBAS) – Sebagai bentuk perhatian dan pendekatan humanis terhadap warga binaan, Kapolres Sambas AKBP Wahyu Jati Wibowo, S.I.K., S.H., M.H., memberikan bantuan makanan kepada para tahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Polres Sambas, Jumat pagi, 18 April 2025.
Bantuan berupa nasi kotak itu diserahkan secara simbolis pada pukul 08.45 WIB oleh Perwira Piket Polres Sambas, AKP Sadoko Kasih, didampingi Kanit SPKT Ipda Rico Sianipar, serta anggota piket dari fungsi Samapta dan Propam.
Sebanyak 37 kotak nasi dibagikan kepada 37 orang tahanan, sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan mereka selama menjalani proses hukum. Kegiatan ini diharapkan dapat memberi semangat dan menunjukkan bahwa negara tetap hadir dan peduli, bahkan kepada mereka yang sedang dalam masa penahanan.
Dalam penyampaiannya, AKP Sadoko mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif langsung dari Kapolres Sambas.
“Bantuan ini adalah wujud kepedulian Kapolres Sambas terhadap para tahanan. Semoga bisa bermanfaat dan menjadi pengingat bahwa negara tidak meninggalkan siapapun, termasuk mereka yang tengah menjalani proses hukum,” ujarnya.
Suasana saat pembagian berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban. Kegiatan ini sekaligus mencerminkan komitmen Polres Sambas untuk mengedepankan pendekatan humanis dalam pelaksanaan tugas, termasuk dalam memperhatikan hak-hak dasar para tahanan. (*)