HARIAN KALBAR (SEKADAU) – Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Sekadau menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Presisi yang melibatkan mahasiswa dan organisasi kepemudaan (OKP) pada Kamis 27 Februari 2025. Kegiatan ini dimulai dengan zoom meeting yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, diikuti oleh para Kapolda dan Kapolres se-Indonesia.
Dalam arahannya, Kapolri mengungkapkan bahwa bakti sosial ini adalah salah satu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadhan. Kapolri juga mengajak tokoh pemuda dan mahasiswa untuk bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Setelah mengikuti arahan Kapolri, Polres Sekadau melanjutkan kegiatan bakti sosial di Aula Bhayangkara Patriatama yang dihadiri oleh sejumlah perwakilan Forkopimda Sekadau, organisasi kepemudaan, mahasiswa, serta masyarakat penerima bantuan.
Kapolres Sekadau, AKBP I Nyoman Sudama, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan.
“Bantuan ini akan disalurkan melalui kepolisian dan mahasiswa sebagai wujud kerja sama untuk membantu sesama,” ujar Kapolres.
Polres Sekadau menyiapkan 200 paket sembako yang diperuntukkan bagi kaum dhuafa, yatim piatu, penyandang disabilitas, pekerja informal dengan penghasilan tidak menentu, serta masyarakat kelas menengah ke bawah.
“Harapannya, bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, sehingga mereka bisa menjalankan ibadah dengan lebih tenang dan nyaman,” kata Kapolres.
Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Kapolres Sekadau, Bhayangkari, dan perwakilan mahasiswa kepada sejumlah penerima. Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan pelepasan rombongan untuk penyerahan bantuan langsung kepada masyarakat yang membutuhkan. (*)