HARIAN KALBAR (KUBU RAYA) – Polres Kubu Raya menggelar kegiatan Coffee Morning yang bertujuan mempererat hubungan antara Kepolisian dan para wartawan di wilayah tersebut. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu 26 Februari 2025 ini dilaksanakan di Nasi Kapuas, Jalan Mayor Alianyang, Desa Sungai Raya, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya.
Acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo, yang didampingi oleh sejumlah Pejabat Utama Polres Kubu Raya dan mitra wartawan yang menjadi bagian dari kerja sama media di wilayah hukum Polres Kubu Raya.
Kapolres AKBP Wahyu Jati Wibowo dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara Polri dan wartawan. Ia juga menekankan bahwa media memegang peran penting dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat serta menjadi mitra strategis dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kubu Raya.
“Kami ingin membangun hubungan yang semakin baik dengan rekan-rekan wartawan. Sinergitas yang kuat antara kepolisian dan media akan menciptakan suasana yang kondusif serta mendorong penyampaian informasi yang transparan kepada masyarakat,” ujar Kapolres.
Selama kegiatan berlangsung, suasana keakraban terlihat jelas antara jajaran Polres Kubu Raya dan para jurnalis. Diskusi hangat mengenai isu-isu keamanan serta peran media dalam menjaga ketertiban di wilayah hukum Polres Kubu Raya turut menjadi bahasan menarik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara Polres Kubu Raya dan para wartawan semakin erat. Hal ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama dalam penyebaran informasi positif dan edukatif bagi masyarakat luas. (*)