HARIAN KALBAR (SINTANG) – Robertus Asin Susilo (39), warga Desa Sekubang, Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang, mengalami kejadian tragis. Ia ditemukan oleh tim SAR gabungan dalam kondisi sudah meninggal dunia setelah dinyatakan hilang saat mencari ikan.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, I Made Junetra, mengungkapkan bahwa korban hilang pada Kamis, 27 Maret 2025, saat pergi mencari ikan di Danau Tepang, Desa Sekubang, sekitar pukul 07.00 WIB. Namun, hingga pukul 11.00 WIB, korban belum kembali ke rumah.
“Melihat waktu yang cukup lama tanpa kabar, keluarga dan warga sekitar mulai mencari korban. Mereka menemukan perahu milik korban dalam keadaan terbalik dengan pakaian korban berada di atas perahu tersebut,” kata Junetra, Jumat 28 Maret 2025.
Pihak keluarga segera melaporkan kejadian ini kepada tim SAR, dan laporan hilangnya korban baru diterima pada pagi hari. Tim rescue dari Pos SAR Sintang segera diberangkatkan untuk melakukan pencarian.
“Pencarian dilakukan dengan metode penyelaman dan pencarian di permukaan danau di lokasi-lokasi yang diduga menjadi tempat terakhir korban berada. Alhamdulillah, menjelang sore hari, korban akhirnya ditemukan,” jelas Junetra.
Korban ditemukan pada jarak 48 meter dari lokasi awalnya mencari ikan. Namun, sayangnya, saat ditemukan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.
“Jasad korban langsung dievakuasi dan diserahkan kepada keluarga yang ikut serta dalam pencarian,” tambahnya.
Peristiwa ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan masyarakat sekitar, yang berharap agar kejadian serupa tidak terulang lagi di masa depan. (*)