Bhayangkara Presisi Menang Perdana di Kandang, Kalahkan Surabaya Samator 3-1 di Proliga 2025

Tim putra Jakarta Bhayangkara Presisi menetik kemenangan atas Surabaya Samator dalam lanjutan PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Terpadu A. Yani Pontianak. Foto ist.

HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Tuan rumah dan juara bertahan tim putra Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil meraih kemenangan pertama di kandang dalam lanjutan PLN Mobile Proliga 2025. Bhayangkara Presisi mengalahkan Surabaya Samator dengan skor 3-1 (25-19, 25-15, 23-25, 25-22) di GOR Terpadu A. Yani Pontianak, Jumat 14 Februari 2025 malam.

Pada laga penutup di hari kedua pekan ketiga putaran kedua ini, Bhayangkara Presisi sempat unggul 2-0 di dua set awal. Namun, di set ketiga, Samator berhasil memperkecil kedudukan dengan kemenangan 25-23. Pada set keempat, kedua tim saling kejar mengejar angka, namun Farhan Halim dkk. akhirnya memastikan kemenangan dengan skor 25-22.

Bacaan Lainnya

Pelatih Bhayangkara Presisi, Reidel Toiran, mengungkapkan bahwa timnya terlalu terburu-buru untuk menuntaskan pertandingan pada set ketiga. “Anak-anak tidak sabar, ingin segera menyelesaikan pertandingan,” ujarnya setelah laga.

Sementara itu, asisten pelatih Surabaya Samator, Sigit Ari Widodo, mengaku bersyukur timnya dapat meraih satu set. “Anak-anak bermain tanpa beban dan kami tidak terlalu memikirkan hasil akhir, apakah kalah 0-3, 1-3, atau 2-3, yang penting kami sudah memberikan yang terbaik,” kata Sigit.

Menurutnya, sebagian besar pemain Samator baru pertama kali tampil di Proliga, dan meski kalah, pencapaian mereka lolos ke final four sudah sangat baik. “Sudah lolos final four itu sudah terbaik,” tambahnya.

Jadwal Sabtu 15 Februari 2025:
– 14.00 WIB: Livin’-Petrokimia (putri)
– 16.30 WIB: bjb Tandamata-Pertamina (putri)
– 19.00 WIB: LavAni-Bank Sumsel (putra)

Dengan kemenangan ini, Bhayangkara Presisi semakin memantapkan posisinya dalam persaingan ketat Proliga 2025. (*)