Banjir Semakin Meluas Di Sintang, Camat Tatang Supriyatna Gerak Cepat Lakukan Ini

Sintang
Camat Sintang, Tatang Supriyatna bergerak cepat dengan menggelar rapat koordinasi membahas kondisi banjir

HARIAN KALBAR (SINTANG) – Camat Sintang, Tatang Supriyatna bergerak cepat dengan menggelar rapat koordinasi membahas kondisi banjir dan upaya untuk menangani korban banjir yang melabda dibebrapa wilayah di Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat.

Rapat koordinasi (Rakor) dilaksanakan di ruang rapat Camat Sintang pada Kamis, 11 Januari 2024 dan dihadiri unsur-unsur pimpinan kecamatan dari Polsek Sintang Kota, Koramil 1205-07 Sintang, Kepala Puskesmas Dara Juanti, Kepala Puskesmas Sungai Durian, Kepala Puskesmas Tanjung Puri dan jajaran Pemerintah Kecamatan Sintang.

Bacaan Lainnya

“Kita mengadakan rapat koordinasi terkait antisipasi penanganan banjir di wilayah Kecaman Sintang yang sudah terjadi beberapa hari ini. Kami terus memantau perkembangan banjir di Kecamatan Sintang dan memang air terus naik, wilayah yang terkena banjir juga terus meluas,” jelas Tatang Supriyatna.

Pada kesempatan tersebut Camat Sintang ini menegaskan bahwa dirinya meminta Kepala Desa dan Lurah untuk terus dan cepat memberikan laporan setiap hari mengenai perkembangan banjir di wilayahnya masing-masing.

“Saya sudah meminta Kepala Desa dan Lurah untuk terus memberikan laporan setiap hari mengenai perkembangan banjir di wilayahnya masing-masing. Laporan ini tentu akan kami gunakan untuk mengambil langkah antisipasi,” tegas Camat Sintang Ini.

Tatang Supriyatna juga mengajak semua pihak untuk bahu membahu bekerjasama dalam upaya menangani musibah banjir yang melanda di wilayah Kecamatan Sintang ini.

“Dalam menangani banjir ini, kami tidak bisa sendirian, sehingga kami mengajak tiga Puskesmas yang ada di Kecamatan Sintang, Polsek Sintang Kota dan Koramil Sintang untuk bersinergi memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terdampak banjir,” tambah Tatang Supriyatna.

Camat Sintang ini mengatakan hasil Rapat Koordinasi ini adalah disepakati untuk mulai mengaktifkan Forum Koordinasi Penanggulangan Banjir dan melakukan update data kondisi banjir setiap hari, Kades dan Lurah menyampaikan data perkembangan banjir setiap hari sebelum pukul 12.00 wib untuk direkap sebagai laporan Kecamatan.

“Kami juga melakukan inventarisasi sarana prasana yang dimiliki untuk penanggulangan banjir, melaksanakan himbauan kepada masyarakat untuk mengamankan aset dan harta benda serta menjaga kesehatan serta antisipasi terjadinya kecelakaan di air khususnya pada anak-anak,” terang Tatang Supriyatna.

Pihak Pemerintah Kecamatan beserta semua pihak juga akan melakaukan monitoring kondisi kesehatan masyarakat khususnya di wilayah terdampak dan apabila diperlukan akan dilakukan pengobatan langsung ke lokasi.

“Kami juga akan berkoordinasi dengan PPK terkait persiapan pemilu utk mengantisipasi hambatan dalam distribusi logistik dan pelaksanaan pemungutan suara di TPS,” tutup Tatang Supriyatna. (tim liputan).

Editor : Andi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *