HARIAN KALBAR (BALIKPAPAN) – Telkomsel berhasil memanjakan pelanggan dengan menghadirkan pengalaman digital yang optimal di momen Natal dan Tahun Baru (NARU) 2024-2025. Dengan memanfaatkan jaringan broadband canggih dan berbagai produk serta layanan bernilai tambah, Telkomsel memastikan kelancaran konektivitas bagi pelanggan di seluruh Indonesia, termasuk wilayah Kalimantan. Dalam upaya ini, Telkomsel meluncurkan program Telkomsel SIAGA NARU, yang memprioritaskan kenyamanan dan pengalaman pelanggan, termasuk melalui penguatan jaringan yang meliputi perluasan cakupan dan peningkatan kapasitas BTS 4G/LTE serta kehadiran BTS 5G.
Telkomsel juga mengoptimalkan teknologi AI dalam jaringan otonom (Autonomous Network) untuk memetakan 409 titik keramaian di seluruh Indonesia, termasuk 30 titik di Kalimantan. Teknologi ini memungkinkan analisis kebutuhan jaringan secara tepat dan penanganan gangguan dengan cepat dan proaktif. Hasilnya, 93 persen gangguan yang terjadi berhasil ditangani secara otomatis, dengan rata-rata waktu pemulihan gangguan (MTTR) hanya 19,64 menit, menegaskan komitmen Telkomsel untuk menjaga kualitas layanan.
“Selain memperkuat infrastruktur jaringan, kami juga menghadirkan 8 posko Siaga, 560 outlet Siaga, dan berbagai promo menarik di Kalimantan. Puncak trafik data tercatat mencapai 6,18 petabyte pada bulan Desember 2024, meningkat 26,80 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar Wendy Adewijaya, General Manager Region Network Operations and Productivity Kalimantan Telkomsel, Jumat 17 Januari 2025.
Lonjakan trafik digital juga terlihat signifikan di berbagai layanan seperti online gaming (naik 55,62 persen), komunikasi instan dan video conference (naik 29,54 persen), media sosial (naik 31,68 persen), video streaming (naik 55,16 persen), dan e-commerce (melonjak 60,47 persen). Aplikasi-aplikasi populer seperti TikTok, Facebook, WhatsApp, Youtube, dan Instagram juga mengalami pertumbuhan trafik yang signifikan, dengan TikTok mencatatkan kenaikan tertinggi sebesar 13,63 persen di Kalimantan.
Beberapa lokasi di Kalimantan menunjukkan pertumbuhan trafik data yang mencolok, seperti Sengah Temila di Kabupaten Landak (naik 70,20 persen), eWalk BSB Balikpapan (naik 39,78 persen), dan Singkawang Grand Mall (naik 36,87 persen).
Setelah NARU, Telkomsel juga mendukung acara Haul Sekumpul ke-20 di Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan. Dengan menambah unit BTS dan menyediakan layanan booth di beberapa titik acara, Telkomsel memastikan jamaah tetap terhubung dengan lancar. Selain itu, Telkomsel turut memberikan dampak sosial melalui bantuan 1 ekor sapi untuk mendukung dapur umum acara Haul.
“Melalui berbagai upaya yang kami lakukan selama NARU dan Haul Sekumpul, Telkomsel terus berkomitmen untuk memahami dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Ke depan, kami akan terus memastikan keandalan jaringan dan inovasi produk agar pelanggan tetap produktif dan terhubung dalam setiap momen penting di Kalimantan,” tutup Wendy. (*)