PT. Multi Prima Entakai Salurkan Bantuan untuk Pembangunan Gereja dan Program Sosial di Dusun Seransa

Kepala Dusun Seransa Desa Gonis Tekam Kecamatan Sekadau Hilir Herkulanus. Foto A.Lintang.

HARIAN KALBAR (SEKADAU) – Kepala Dusun Seransa Desa Gonis Tekam, Kecamatan Sekadau Hilir, Herkulanus, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PT. Multi Prima Entakai (PT. MPE) atas berbagai bantuan yang diberikan kepada dusunnya. Bantuan yang disalurkan perusahaan ini mencakup penimbunan halaman Gereja Katolik Seransa, serta bantuan material untuk pembangunan Gereja Kristen, berupa 100 zak semen, enam dump truck pasir, dan tanah wakap seluas sekitar 2 hektare.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada PT. MPE atas bantuan yang sangat bermanfaat ini. Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat Dusun Seransa,” kata Herkulanus dengan penuh rasa syukur, Kamis 6 Februari 2025.

Bacaan Lainnya

Menurut Herkulanus, bantuan ini diberikan setelah diajukan melalui proposal yang telah disampaikan sebelumnya. Ia berharap, bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.

Selama ini, PT. MPE dikenal aktif dalam menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) di wilayah tempat perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit tersebut beroperasi. Perusahaan ini telah menyalurkan berbagai bentuk bantuan sosial kepada masyarakat, termasuk bantuan pendidikan bagi para pelajar di daerah sekitar.

Selain itu, PT. MPE juga berperan aktif dalam mendukung program ketahanan pangan yang digagas oleh Presiden. Perusahaan ini turut serta dalam menyediakan demplot dan menanam jagung sebagai bagian dari upaya peningkatan ketahanan pangan di wilayah tersebut.

“Ini adalah bentuk nyata kepedulian PT. MPE terhadap masyarakat sekitar, tidak hanya dalam aspek pembangunan fisik, tetapi juga dalam program-program sosial yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat,” tambah Herkulanus.

Bantuan yang diberikan PT. MPE diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Dusun Seransa dan menjadi contoh bagi perusahaan lain dalam melaksanakan tanggung jawab sosial mereka. (*)