Kasdam Tanjungpura Pimpin Upacara dan Syukuran HUT Ke-79 TNI di Kalimantan Barat

Kasdam XII Tanjungpura Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan saat memimpin upacara dan syukuran HUT ke-79 TNI di Makodam XII Tanjungpura. Foto ist.

HARIAN KALBAR (KUBU RAYA) – Upacara dan syukuran memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2024 di Kalimantan Barat dilaksanakan di Lapangan Tidayu, Kodam XII/Tanjungpura. Upacara yang dipimpin oleh Inspektur Upacara, Kasdam XII/Tpr, Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan, S.E., M.B.A., berlangsung pada Sabtu, 5 September 2024.

Upacara tersebut dihadiri oleh jajaran Kodam XII/Tpr, Lantamal XII/Pontianak, Lanud Supadio, serta TNI-Polri dan PNS TNI. Forkopimda Kalbar dan tokoh masyarakat juga hadir dalam acara ini. Usai upacara, syukuran dilaksanakan dengan pemotongan kue ulang tahun dan tumpeng oleh Kasdam XII/Tpr, Danlantamal XII/Pontianak, dan Kadislog Lanud Supadio.

Bacaan Lainnya

Potongan tumpeng diberikan kepada beberapa prajurit berprestasi, yaitu Praka Laode dari Lanud Supadio (juara 1 kelas Under 63 Kg pada Jogja Taekwondo Internasional Open), Serda (K) Devi Savitri dari Kodam XII/Tpr (juara 1 kelas Daeryun Under 63 Kg Hapkido PON Sumut-Medan), dan Serda Etk/W Hanifa Putri Febriana dari Lantamal XII (juara 2 Komite Putri Kelas Under 68 Kg pada Kejuaraan Internasional Karate JKOF Piala Kemenpora).

Dalam wawancaranya dengan awak media, Kasdam XII/Tpr mengungkapkan rasa terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Polri dan Pemerintah Daerah atas kerjasama yang telah terjalin selama ini.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung TNI di Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah dalam melaksanakan tugas,” ucapnya, mewakili Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M.

Kasdam menegaskan pentingnya kesiapan seluruh prajurit TNI di wilayah Kodam XII/Tpr setelah peringatan HUT TNI ini, terutama dalam mendukung Polri dalam pengamanan Pilkada Serentak 2024.

“Saya, atas nama Pangdam, memerintahkan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menyambut tugas berikutnya, terutama dalam Pilkada Serentak. Kami menekankan pentingnya netralitas,” tegasnya.

Pj. Gubernur Kalbar, dr. Harisson, juga memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran TNI yang telah mengawal Pemerintah Provinsi Kalbar dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan.

“Selaku pribadi dan penjabat Gubernur Kalimantan Barat, saya ucapkan Dirgahayu TNI. TNI modern bersama rakyat siap mengawal suksesi kepemimpinan nasional untuk Indonesia Maju,” ungkap Harisson.

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Pipit Rismanto, menambahkan bahwa pertahanan dan keamanan saling terkait dan sangat dibutuhkan dalam menjaga situasi Kamtibmas demi kepentingan masyarakat.

“Dari kami, Dirgahayu TNI. Semoga tetap jaya,” tutup Irjen Pol Pipit Rismanto. (*)