Dibantu KJRI Kuching, Dua Jenazah Korban Laka Lantas di Sarikei Dipulangkan ke Indonesia melalui PLBN Entikong

Jenazah korban lakalantas di Sarikei, Sarawak Malaysia di pulangkan, 2. Foto ist.

HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kuching pada hari ini, Rabu, 27 November 2024, mulai melaksanakan proses pemulangan jenazah korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang terjadi di jalan raya Sarikei, Sarawak, Malaysia, pada Kamis, 21 November 2024. Sebanyak tujuh korban tewas dalam kecelakaan tersebut, dan hari ini dua jenazah berhasil dipulangkan ke Indonesia.

“Pagi ini, dua jenazah yang sudah teridentifikasi dan dilengkapi dengan dokumen resmi, kami dampingi untuk dipulangkan ke Indonesia melalui Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong. Jenazah diberangkatkan dari Rumah Sakit Sarikei pada malam sebelumnya, Selasa, 26 November 2024, sekitar pukul 08.00 malam atau pukul 20.00 waktu setempat, dan tiba di PLBN Entikong pada hari ini, pukul 07.00 WIB. Meskipun baru dua jenazah yang berhasil kami pulangkan, jenazah lainnya akan menyusul segera setelah kelengkapan dokumen diproses,” kata Konsul Jenderal RI Kuching, Raden Sigit Witjaksono, melalui keterangan tertulis kepada hariankalbar.id.

Bacaan Lainnya

Sigit Witjaksono mengungkapkan rasa syukur meskipun menghadapi berbagai kendala dalam proses pemulangan jenazah tersebut. Berkat bantuan dan kerja sama semua pihak di Sarawak, termasuk pengumpulan donasi untuk biaya pemulangan, proses tersebut akhirnya dapat dilaksanakan.

Jenazah korban lakalantas di Sarikei, Sarawak Malaysia di pulangkan, 1. Foto ist.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BP2MI dan semua pihak terkait, terutama keluarga korban yang turut membantu kelancaran proses pemulangan jenazah. Kami dari KJRI Kuching mendampingi pemulangan hingga tiba di border PLBN Entikong. Setelah diserahterimakan di border, BP2MI akan memantau dan mengawal jenazah hingga sampai ke kampung halaman masing-masing, dengan bantuan agen pemulangan jenazah asal Sarawak. Kedua jenazah, hari ini sesampainya di Pontianak, Kalimantan Barat akan di bawa langsung ke bandara Supadio, mengunakan pesawat untuk dipulangkan ,” tambah Sigit Witjaksono.

Dia juga menyampaikan bahwa kedua jenazah yang dipulangkan hari ini adalah almarhum Suandi Putra Kendaro (25), warga Desa Mujur, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Ridoan (42), warga Desa Mareje Timur, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok, NTB.

“Kami berharap proses pemulangan kedua jenazah ini dapat berjalan lancar hingga tiba di kampung halaman masing-masing. Sementara untuk kelima jenazah lainnya, kami akan berusaha agar segera dipulangkan setelah proses administrasi selesai,” tutup Sigit Witjaksono. (Sy)