Dibagi Tiga Sesi, Calon PPK Pilkada Sekadau Ikuti Tes Cat

Pelaksana Tes CAT Calon PPK Pilkada 2024, di kantor BKPSDM Pemda Sekadau. Foto A.Lintang.

HARIAN KALBAR (SEKADAU) – Calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada Serentak Tahun 2024 Kabupaten Sekadau.kegiatan dilaksakan di kantor Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Pemkab Sekadau, Selasa 7 Mei 2024.

Para peserta tes dibagi didalam 3 sesi untuk menangulangi keterbatasan compuer di dinas BKPSDM.tak hanya itu, pada saat pelaksanaan tes, panitia juga menemui kendala dengan terbatasnya suplay arus listrik yang ditangulangi dengan mengunakan genset milik kantor setempat.

Bacaan Lainnya

Ketua KPU Sekadau, Fransiskus Khoman, menyatakan, hasil dari tes CAT dapat langsung dilihat oleh peserta paska dilaksakan kegiatan, di setiap sesi.

“Langsung kita tempelkan di papan pengumuman, nama dan nilai yang diperoleh,” ujar Khoman.

Namun demikian, KPU akan menjaring sebanyak 15 nama peserta sesuai perengkingan nilai yang diperoleh masing – masing peserta.

15 nama dengan nilai teratas dari hasil CAT ini diyakan berhak mengikuti tahapan penjaringan selanjutnya. yakni,tahapan wawancara.

“Bagi kecamatan yang peserta yang dibawah 15, secara otomatis mengikuti wawancara nantinya,” tambah dia.

Untuk tes wawancara, pihak KPU berencana membagi kedalam 3 titik masing masing, untuk peserta dari Kecamatan Sekadau Hilir dilaksanakan pada 12 Mei dengan tempat Kantor KPU Sekadau.

Kecamatan Sekadau Hulu, Nanga Taman dan Nanga Mahap dilaksakan pada 11 Mei dengan titik pelaksana di Kecamatan Nanga Taman.

Sedangkan untuk 3 Kecamatan lainya, yakni, Belitang Hilir, Belitang dan Belitang Hulu dilaksakan pada 13 Mei dengan titik pelaksana di Kecamatan Belitang. (A.Lintang)