Bawaslu Sekadau Akui Aktif Awasi Setiap Tahapan Pilkada di KPU

Ketua Bawaslu, Martinus saat mengawasi jalannya tes wawancara rekrutmen PPK. Foto ist.

HARIAN KALBAR (SEKADAU) – Satu persatu jadwal dan tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024 di Kabupaten Sekadau mulai dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU). tahapan yang berlangsung diawasi tentunya diawasi oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Saat ini, KPU Sekadau masih dalam proses rekrutmen Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di tujuh Kecamatan. penjaringan sumber daya manusia untuk penyelamatan pemilu di tingkat Kecamatan ini merupakan bagian dari penentu keberhasilan penyelengaraan Pilkada nntinya.

Bacaan Lainnya

“Kami dari Bawaslu, mengukuti dan mengawasi jalanya rertmen ini, setiap proses dan tahapan dalam rekrutmen kami patau, termasuk ada tidaknya tanggapan, masukan saran dari masarakat kepada calon-calon PPK,” ungkap Marikun, Ketua Bawaslu Sekadau.

Hari ini, Senin 13 Mei 2024, Marikun terjun langsung melihat jalanya pelaksana tes wawancara oleh komisioner KPU kepada para calon PPK untuk tiga Kecamatan (Sekadau Hulu-Nanga Taman-Nanga Mahap).jalaya pelaksana wawancara dilaksanakan KPU di GPU Nanga Taman.

Tak hanya, hari ini, pada tes wawancara untuk tiga Kecamatan Belitang dan Kecamatan Sekdau Hilir yang telah dilaksanakn Bawaslu aktif mengawasi.

“Kita patau prosesnya, nanti juga tahapan kedepanya, baik rekrutmen sumber daya manusia dan lainya,kami akan pantau,” beber Marikun.

Jika dilihat dari latar belakang dalam dunia penyelengaraan pemilu, Marikun bukanlah orang baru. Ia sebelumnya juga pernah menjadi penyelengara Pemilu di KPU Sekadau beberapa waktu lalu.

Paska berakhirnya masa jabatan sebagai komisioner KPU, Marikun memutuskan mengikuti seleksi sebagai komisioner Bawaslu.bahkan, kini ia , terpilih sebagai ketua di Bawaslu sejak Pemilu serentak belum lama ini.

Tentunya, dengan bekal pengalaman yang pernah didapat saat menjadi Komisioner KPU, di prediksi tugas – tugas pengawasan dalam setiap tahapan Pemilukada dapat dilaksanakan Bawaslu dengan baik.

“Kami juga sedang proses tahapan rekrutmen Panwascam, besok sudah mulai pelaksanaan tes kepada calon – calon Panwascam yang sudah mendaptar” tutup Marikun.(A.Lintang)