ASN Pemkot Pontianak Gelar Senam Sehat untuk Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia 2024

Pj Wali Kota Pontianak Edi Suryanto ikut senam sehat bersama dalam rangkaian Hakordia 2024. Foto ist.

HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mengikuti senam sehat bersama dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2024. Kegiatan ini digelar pada Jumat, 20 Desember 2024, di halaman Kantor Wali Kota Pontianak.

Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Edi Suryanto, memberikan apresiasi tinggi terhadap partisipasi ASN dalam senam sehat tersebut. Ia juga mengajak seluruh ASN untuk semakin meneguhkan komitmen dalam menghindari dan mencegah tindak pidana korupsi.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk mengingatkan kita semua, semakin sering diingatkan, semakin sadar kita untuk tidak terjerumus dalam tindakan korupsi,” ujar Edi Suryanto.

Lebih lanjut, Edi Suryanto menjelaskan tentang peran Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang melalui program Koordinasi, Supervisi, dan Pencegahan (Korsupgah) bertujuan untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik di daerah-daerah. Hal ini bertujuan agar tidak ada celah bagi korupsi untuk berkembang.

“Korsupgah mendorong pemerintahan daerah agar memiliki tata kelola yang bersih dan transparan, sehingga tindak pidana korupsi bisa dicegah,” jelasnya.

Edi Suryanto mengungkapkan optimisme bahwa dengan semakin kuatnya komitmen di tingkat individu dan penguatan sistem tata kelola pemerintahan, korupsi di Indonesia akan semakin berkurang dan bahkan dapat hilang sepenuhnya.

“Jika kedua hal ini terjalin dengan baik, saya yakin korupsi di Indonesia akan turun dan bahkan bisa hilang,” ucapnya dengan penuh keyakinan. (*)