HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Dalam rangka merayakan Hari Jadi Ke-253 Kota Pontianak, Pemerintah Kota Pontianak menggelar Lomba Berjepin antar Aparatur Sipil Negara (ASN) dari 17 Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Acara ini berlangsung di Kantor Wali Kota pada Senin, 21 Oktober 2024, dan dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, yang memberikan apresiasi kepada semua pihak yang berpartisipasi dalam suksesnya lomba ini.
“Semoga perlombaan ini menjadi momentum untuk meningkatkan semangat melestarikan budaya, terutama budaya Melayu di Kota Pontianak,” ujarnya saat membuka acara.
Ani Sofian menegaskan bahwa jepin merupakan bentuk pelestarian budaya yang dapat berdampak positif bagi pengembangan pariwisata di kota.
“Kecintaan kita terhadap Kota Pontianak terwujud melalui jepin, yang menunjukkan penghargaan kita terhadap budaya lokal,” tambahnya. Ia juga berharap lomba ini dapat diadakan setiap tahun untuk semakin memperkuat nilai-nilai budaya di masyarakat.
“Selamat bertanding kepada seluruh peserta! Menang atau kalah adalah hal biasa, tetapi melestarikan dan menghargai budaya adalah yang terpenting bagi kita,” tutup Ani Sofian. (*)