Raih Banyak Penghargaan, Edi-Bahasan Yakin Dapat Lebih Majukan Pembangunan Kota Pontianak Lima Tahun Kedepan

Paslo Wako-Wawako Pontianak nomor urut 1, Edi-Bahasan. Foto Ilham.

HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Mendapatkan nomor urut 1, pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono-Bahasan yakin dapat melanjutkan pembangunan yang sudah maju di Kota Pontianak. Edi mengatakan meski dalam dua tahun selama kepemipinannya bersama Bahasan dilanda pendemi COVID-19 namun beberapa kemajuan pembangunan berhasil dicapai, hal itu dibuktikan dengan banyaknya penghargaan yang di raih baik dari pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, maupun dari Pemerintah Pusat.

“Dalam lima tahun kami membangun Kota Pontianak, kita dilanda Pandemi Covid-19, namun berkat usaha keras semua pihak Kota Pontianak bisa unggul dan maju. Dan kami yakin dengan program-program unggulan serta pengamalaman kami memajukan pembangunan Kota Pontianak di proide pertama, bila mendapat kepercayaan masyarakat, kami bertekad di priode ke dua akan lebih dapat memajukan pembangunan Kota Pontianak. Dan, kinerja kami telah terbukti dengan banyaknya penghargaan-penghargan pembangunan yang sudah kami terima,” kata Edi Kamtono, Selasa 24 September 2024.

Bacaan Lainnya

Edi memaparkan, program-program unggulan telah di siapkan pihaknya dalam upaya lebih memajukan pembangunan Kota Pontianak. Menurutnya, target-target yang sudah dilewati dalam membangun Kota Pontianak pada priode lalu itu akan terus ditingkatkan. Sementara permasalahan-permasalahan perkotaan baik itu infrastruktur, kesehatan, pendidikan, sosial dan ekonomi ini akan menjadi program utama yang terus diperjuangkan untuk lebih maju lagi.

“Salah satu upaya memajukan pembangunan Kota Pontianak yaitu pengalaman seperti yang sudah kami lakukan. Pontianak harus lebih maju lagi, karena lima tahun kedepan kita akan tinggal landas dengan menjadikan Pontianak sebagai kota metropolitan yang semakin maju, humanis dan semakin di cintai masyarakat,” kata Edi.

Apa lagi ujar Edi menambahkan, Kota Pontianak ini merupakan pusat pemerintahan, pendidikan, kesehatan, budaya, sosial, perdagangan dan jasa di Provinsi Kalbar yang harus diwujudkan tidak hanya berstandar nasional akan tetapi internasional.

Menurut Edi, bila dipercaya kembali memimpin Kota Pontianak lima tahun kedepan pihaknya tentu akan memprioritas pembangunan yang belum tuntas dilaksanakan dipriode yang lalu.

“Seperti masalah jalan tinggal sedikit lagi, kemudian masalah genangan air sudah berkurang dan secara bertahap akan terus kami tuntaskan.Tidak hanya itu pencapaian yang sudah baik seperti masalah pendidikan, sosial yang terkait kemiskinan, zero stunting dan lain sebagainya akan terus kami perkuat dan terus di tingkatkan kemajuannya,” tutup Edi. (Sy)