SUARAMILENIALKALBAR.COM (PONTIANAK) – Kajati Kalbar DR. Muhammad Yusuf, secara resmi membuka Pekan Olah Raga (POR) dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke 63 bertempat dihalaman Kantor Kejati Kalbar,Jl.Jend.Ahmad Yani Pontianak, Senin (11 Juli 2023).
Hadir pada saat pembukaan Pekan Olah Raga (POR), Wakajati Kalbar Subeno, SH, MH, para Asisten, Kajari Pontianak, Kabag TU, para Koordinator, para pegawai pada Kejati Kalbar beserta Keluarga dan Kejari Pontianak beserta Keluarga.
Sebelum pembukaan Pekan Olah Raga (POR), dilaksanakan apel dan pelepasan balon gas dalam rangka Kegiatan pembukaan Pekan Olah Raga (POR), kemudian dilanjutkan jalan santai yang diikuti seluruh pegawai beserta keluarga, yang dimulai dari kantor Kejati Kalbar melawati sepanjang jalan Trunojoyo dan Jalan Ahmad Yani (kembali ke kantor Kejati Kalbar / Finish).
Kemudian acara dilanjutkan dengan acara hiburan dan perlombaan tari tobelo, yang diikuti para pegawai pada masing-masing bidang, ibu-ibu Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kalbar dan pegawai Kejari Pontianak.
Pada pembukaan Pekan Olah Raga (POR), Kajati Kalbar DR. Muhammad Yusuf,SH.MH, berharap penyelenggaraan Pekan Olah Raga (POR) Ke-63 akan mampu berkontribusi dalam menguatkan kualitas sumber daya manusia,yang tentunya akan bermanfaat dalam menciptakan semangat dan budaya kerja yang sehat dan kuat.
Kajati Kalbar berharap, pertandingan olahraga nantinya tidak semata-mata hanya berorientasi pada persoalan menang dan kalah saja, yang terpenting adalah manfaat yang signifikan dalam membangun serta membentuk karakter dan kepribadian peserta.
Ia menambahkan, Laksanakan Pekan Olah Raga (POR) dengan semangat Sportivitas dan Soliditas.
“Menang Kalah Dalam Pertandingan Bukanlah Segalanya, Melainkan Bagaimana Saudara Menikmati Perlombaan Dan Bertanding Dengan Hati, Itulah Tujuannya,“ tegas Kajati Kalbar.
Kajati Kalbar juga berharap ada nya pekan olah raga (POR) ini bertujuan untuk meningkatkan tali silahturahmi antar sesama anggota dan keluarga.
Pekan Olah Raga (POR), diisi dengan pertandingan bola volley, tenis lapangan, tenis meja, badminton, gaplek, domino dan catur.(Tim Liputan).
Editor : Wulan