Telkomsel Akselerasi Talenta Digital Indonesia dengan Road to IndonesiaNEXT ke-9 di Pontianak

Telkomsel, berkolaborasi dengan UK-Indonesia Tech Hub dari Kedutaan Besar Inggris Jakarta mengelar program Road to IndonesiaNEXT ke-9. Foto ist.

HARIAN KALBAR (PONTIANAK) – Telkomsel, berkolaborasi dengan UK-Indonesia Tech Hub dari Kedutaan Besar Inggris Jakarta, memperluas akses pelatihan digital bagi mahasiswa Indonesia melalui program Road to IndonesiaNEXT ke-9. Program ini tidak hanya menjangkau wilayah Barat, Tengah, dan Timur Indonesia, tetapi juga memberi kesempatan bagi mahasiswa dari Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua untuk menjadi bagian dari 1.000 peserta terpilih dalam tahap Onboarding IndonesiaNEXT.

Road to IndonesiaNEXT 2025 di Universitas Tanjungpura Pontianak merupakan program yang diadakan di Universitas Tanjungpura Pontianak dan menawarkan rangkaian kegiatan interaktif yang bertujuan mengasah keterampilan digital mahasiswa, antara lain:
– DigiTalks : Diskusi interaktif mengenai tren teknologi terbaru
– National Lecture: Kuliah umum oleh para pakar di bidang digital
– Alumni Sharing : Sesi berbagi pengalaman oleh alumni sukses
– Screening Test : Ujian seleksi untuk memilih peserta tahap selanjutnya

Bacaan Lainnya

“Kami ingin memastikan bahwa setiap talenta muda di Indonesia, dari Sabang sampai Merauke, mendapatkan kesempatan yang sama untuk mengembangkan keterampilan digital mereka. Dengan memperluas program IndonesiaNEXT ke kampus-kampus di berbagai wilayah, seperti Universitas Tanjungpura, Telkomsel berkomitmen untuk membangun ekosistem digital nasional yang lebih inklusif, ” ungkap General Manager Corporate Social Responsibility Telkomsel, Andry Priyo Santoso, Selasa 25 Februari 2025.

Andry juga mengingatkan kesuksesan salah satu mahasiswa Universitas Tanjungpura pada IndonesiaNEXT 2018 yang berhasil masuk dalam 10 peserta terbaik. “Prestasi tersebut membuktikan bahwa mahasiswa dari Kalimantan Barat mampu bersaing di tingkat nasional. Kami berharap dapat menginspirasi generasi muda untuk terus mengasah kompetensi dan mengulang kesuksesan serupa,” ujar Andry.

Fenna Marliasari, UK-Indonesia Tech Hub Programme Manager di Kedutaan Besar Inggris Jakarta, menambahkan kerja sama ini mencerminkan komitmen Pemerintah Inggris dalam mendukung transformasi digital di Indonesia, dengan memperluas akses pelatihan dan sertifikasi digital ke daerah-daerah yang sebelumnya kurang terjangkau.

Dr. Nurmainah, S.Si., M.M., Apt, Direktur Pascasarjana Universitas Tanjungpura, menyambut baik program IndonesiaNEXT yang dinilai sejalan dengan visi universitas untuk menghasilkan lulusan yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki keterampilan digital dan soft skills yang kuat. “Kolaborasi antara universitas dan industri, seperti yang dilakukan dalam program ini, sangat penting untuk menghasilkan lulusan yang siap kerja,” kata Nurmainah.

Selain Pontianak, program Road to IndonesiaNEXT juga telah berlangsung di berbagai kampus di Indonesia, termasuk Universitas Andalas di Padang, Universitas Lambung Mangkurat di Banjarmasin, dan Universitas Hasanuddin di Makassar.

IndonesiaNEXT 2025 bertujuan untuk melatih dan mensertifikasi 1.200 talenta digital, termasuk dalam bidang AI (Artificial Intelligence), untuk memenuhi kebutuhan industri yang terus berkembang. Sejak pertama kali diluncurkan pada 2016, IndonesiaNEXT telah melatih lebih dari 86.000 peserta di 38 provinsi dan memberikan lebih dari 6.800 sertifikasi digital.

Pendaftaran Road to IndonesiaNEXT ke-9 dibuka hingga 28 Februari 2025 melalui situs resmi roadto.indonesianext.co.id. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari talenta digital masa depan Indonesia (*)