Serah Terima Jabatan Wakapolres Sekadau, Apresiasi dan Sambutan Hangat untuk Pejabat Baru

Polres Sekadau melaksanakan kegiatan dengan acara pisah sambut dan kenal pamit Wakapolres di Aula Bhayangkara Patriatama. Foto ist.

HARIAN KALBAR (SEKADAU) – Setelah upacara serah terima jabatan (Sertijab), Polres Sekadau melanjutkan dengan acara pisah sambut Wakapolres yang berlangsung di Aula Bhayangkara Patriatama, Rabu, 22 Januari 2025. Acara ini dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Sekadau, Ketua dan pengurus Bhayangkari, serta seluruh personel Polres Sekadau.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Sekadau AKBP Dr. I Nyoman Sudama, S.I.K., M.Si., menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada Kompol Riko Syafutra atas dedikasi dan kontribusinya selama menjabat sebagai Wakapolres Sekadau.

Bacaan Lainnya

“Kami mendoakan yang terbaik untuk Pak Riko di tempat tugas yang baru. Terima kasih juga kepada Ny. Aega Riko atas peran aktifnya di Bhayangkari Sekadau. Dedikasi dan kerja keras mereka sangat berkesan di sini,” ujar Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan pesan kepada pejabat baru, Kompol Asep Mustopa Kamil, untuk melanjutkan capaian positif yang telah dibangun oleh pejabat sebelumnya. “Sekadau bukan hanya tempat penugasan, tetapi juga tempat berkarya. Dengan pengalaman dan dedikasi yang dimiliki, kami yakin Pak Asep dapat membawa dampak positif bagi Polres Sekadau,” tambah Kapolres.

Kompol Riko Syafutra, dalam sambutannya, menyampaikan rasa syukur atas bimbingan dan kerja sama yang telah diterimanya selama bertugas di Polres Sekadau. “Selama bertugas di sini, saya fokus membantu Kapolres dalam operasional dan pembinaan. Terima kasih kepada rekan-rekan yang telah mendukung saya. Mohon maaf jika ada kekhilafan selama menjabat,” ungkap Kompol Riko.

Sementara itu, Kompol Asep Mustopa Kamil menyatakan kesiapan untuk menjalankan amanah sebagai Wakapolres Sekadau. “Saya siap bekerja sama dengan seluruh personel Polres Sekadau. Dukungan dan bimbingan dari Kapolres, PJU, Kapolsek, serta pengurus Bhayangkari sangat saya harapkan,” ujarnya.

Acara ditutup dengan pemberian cinderamata kepada pejabat lama sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi yang telah diberikan. Suasana hangat dan penuh kekeluargaan mewarnai acara ini, yang juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antar anggota Polres Sekadau serta mengenal lebih dekat sosok Wakapolres yang baru. (A.Lintang)